Polisi mengatakan pria itu mendekati petugas ketika mereka tiba di lokasi kejadian dan "menggunakan senjata api".
Seorang pria menyerang sejumlah orang di negara bagian Saxony-Anhalt, Jerman timur, termasuk di sebuah pesta pribadi untuk menandai pembukaan turnamen sepak bola Euro 2024. Setelah itu dia ditembak mati oleh polisi.
Polisi Jerman mengatakan pada hari Sabtu (15/6) bahwa penyerang awalnya menikam seorang pemuda di Wolmirstedt, kota berpenduduk 12.000 jiwa di utara Magdeburg. Korban kemudian meninggal karena luka-lukanya.
Polisi Jerman mengatakan penyerang adalah warga negara Afghanistan berusia 27 tahun dan korban pertamanya juga berasal dari Afghanistan.
Penyerang kemudian bergegas melewati pemukiman terdekat, dilaporkan mengancam orang-orang dengan "benda seperti pisau".
Dia memasuki properti tempat pesta berlangsung untuk menonton pertandingan Jerman vs Skotlandia dan diduga menikam peserta secara acak. Tiga orang terluka.