Dunia

Wapres AS suntik vaksin Covid-19: Saya tidak merasakan apa-apa

Langkah ini untuk mempromosikan keamanan dan kemanjuran vaksin sekaligus membangun kepercayaan publik.

Jumat, 18 Desember 2020 21:58

Wakil Presiden Amerika Serikat (AS), Mike Pence (61), telah menerima vaksin Covid-19. Prosesnya dilakukan di Gedung Putih dan disiarkan secara langsung melalui televisi.

"Saya tidak merasakan apa-apa," katanya kepada dokter dan penonton. Dia adalah pejabat AS paling senior yang divaksinasi sejauh ini.

Gedung Putih mengatakan, langkah itu bertujuan untuk mempromosikan keamanan dan kemanjuran vaksin serta membangun kepercayaan publik. Istri Pence, Karen dan ahli bedah umum, Jerome Adams, juga menerima suntikan serupa pada momen sama.

"Kami berkumpul di sini, hari ini, di akhir minggu bersejarah untuk menegaskan kepada orang-orang Amerika bahwa harapan sedang menuju,” kata Pence lagi, setelah kasus harian virus Covid-19 AS melampaui 3.000 untuk hari ketiga berturut-turut.

"Karen dan saya sangat senang untuk melangkah maju sebelum minggu ini keluar untuk mengambil vaksin virus corona yang aman dan efektif yang telah kami amankan dan produksi untuk rakyat Amerika," lanjutnya seraya menyebutnya sebagai "hari yang benar-benar menginspirasi."

Cindy Victoria Dhirmanto Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait