Kehadiran aktor-aktor Squid Game tersebut juga dikonfirmasi oleh pihak agensi.
Aktor Korea Selatan Lee Jung-jae, Jung Ho-yeon dan Park Hae-soo yang berperan dalam serial Netflix Squid Game akan hadir di US Critics Choice Awards tahun ini. Menurut The Korea Herald, ketiganya berada di barisan bintang yang akan naik panggung pada upacara tahunan ke-27 Critics Choice Association, Senin (14/3) waktu Amerika Serikat. Namun, belum diketahui apakah bintang-bintang Squid Game akan menjadi presenter atau memperoleh penghargaan.
Aktor-aktor lain yang akan hadir adalah Jimmy Kimmel dan Alan Kim, seorang aktor dari film pemenang penghargaan Minari, serta aktor Kristen Wiig dan Ken Jeong.
Serial Netflix ini dinominasikan dalam tiga kategori pada ajang penghargaan ini, yakni Serial Drama Terbaik, Aktor Terbaik, dan Serial Berbahasa Asing terbaik yang ditonton oleh orang-orang di Amerika.
Kehadiran aktor-aktor tersebut juga dikonfirmasi oleh pihak agensi. Sutradara Hwang Dong-hyuk juga berencana terbang bersama para aktor. Sementara bintang Squid Game lainnya, termasuk O Yeong-su, Wi Ha-joon, Heo Sung-tae dan Anupam Tripathi, akan absen karena jadwal mereka yang padat.
Sebelumnya Lee Jung-jae memenangi hadiah aktor pria terbaik dalam serial televisi di Film Independent Spirit Awards ke-37. Pada upacara penghargaan di Santa Monica, California, yang diadakan hari Minggu (6/3), Lee dianugerahi Best Male Performance in a Scripted Series, mengalahkan Olly Alexander dari It's a Sin, Michael Greyeyes dari Rutherford Falls, Murray Bartlett dari The White Lotus, dan Ashley Thomas dari THEM: Covenant.