Sosial dan Gaya Hidup

Gereja Jemaat Sion, gereja kuno di Jakarta Barat

Gereja Jemaat Sion diresmikan pada 1695, dan sudah menjadi situs cagar budaya nasional.

Jumat, 19 April 2019 08:00

Tasum, salah seorang petugas perawatan Gereja Protestan di Indonesia Barat (GPIB) Jemaat Sion di Tamansari, Jakarta Barat, tengah sibuk menyirami lantai dalam gereja. Menurutnya, ia harus membersihkan lantai yang terbuat dari batu alam tersebut dua kali dalam sebulan.

“Sering nempel debu di lantai, harus rutin digosok. Kalau dipel, dua kali seminggu,” kata Tasum saat ditemui reporter Alinea.id, Kamis (18/4).

Tasum merupakan pegawai utusan Balai Pelestarian Cagar Budaya Pemprov DKI Jakarta, sebuah instansi di bawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Ia diberi kepercayaan menjaga kebersihan dan keasrian bangunan gereja sejak 1988.

Tasum juga bertugas sebagai pelaksana tugas di Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Banten, Jawa Barat, dan Lampung. Ia bekerja setiap hari di GPIB Jemaat Sion, dari pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB.

Sejarah gereja

Robertus Rony Setiawan Reporter
Fandy Hutari Editor

Tag Terkait

Berita Terkait