Sosial dan Gaya Hidup

Malam ini, GTV ajak kamu rayakan momen exciting bareng trendsetter

Malam penghargaan ini, bakal dipandu oleh host paling trending juga, seperti Anwar BAB, Rian Ibram, dan Astrid Tiar.

Selasa, 03 Desember 2024 11:01

GTV sebagai “home of entertainment” kembali memberi wadah apresiasi untuk para trendsetter dan influencer dengan meghadirkan malam penghargaan untuk top trendsetter di Indonesia “Indonesian Trending Awards”. Siapkan dirimu ikut seru-seruan di malam paling trending, Selasa (3/12), pukul 19.30 WIB live di GTV!

Ada delapan kategori penghargaan yang trofinya siap dibawa pulang, yakni Trending Song of the Year, Trending Movie of the Year, sampai Trending Dancer of the Year, semua karya terbaik paling viral akan ditentukan malam ini!

Biar makin seru, malam penghargaan ini, bakal dipandu oleh host paling trending juga, seperti Anwar BAB, Rian Ibram, dan Astrid Tiar. Enggak cuma itu, ada penampilan spesial dari Juicy Luicy ft Adrian Khalif, Bachyper, Angga Dermawan, Ghea Youbi, Lala Widy, Jirayut, sampai Joyboy.

Ditambah aksi kocak dari komedian hits kayak Vega Darwanti, Hifdzi, Boiyen, dan Ebel Cobra, serta selebriti paling trending tahun ini, Fuji An dan El Rumi bikin malam puncak Indonesian Trending Awards dijamin tambah exciting!

Pokoknya, jangan sampai ketinggalan! Malam ini, pukul 19.30 WIB ajak keluarga dan teman-temanmu buat ikut tonton serunya Indonesian Trending Awards 2024.

Hermansah Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait