Bagi Obama momentum akhir tahun adalah refleksi atas apa yang telah dilakukan sepanjang tahun.
Mantan Presiden Amerika Serikat Barrack Obama, menunjukkan buku dan film favorit yang dia baca dan tonton sepanjang 2021. Bagi Obama momentum akhir tahun adalah refleksi atas apa yang telah dilakukan sepanjang tahun.
Seperti dilansir Daily Mail, Jumat (17/12) Obama memiliki tradisi pribadi untuk berbagi hal-hal populer yang dilakukannya sepanjang tahun, termasuk membaca dan menonton film. Sejak meninggalkan kantor kepresidengan pada 2017, Obama telah berbagi daftar favorit budaya dan hiburan akhir tahunnya, serta beberapa tontonan untuk menghabiskan musim panas.
Obama merilis daftar buku dan film favoritnya untuk tahun ini lewat akun Instagram @barrackobama. "Seni selalu menopang dan memelihara jiwa," tulis Obama di keterangan fotonya. "Tetapi bagi saya, musik dan bercerita terasa sangat mendesak selama tahun pandemi yang merupakan cara untuk terhubung bahkan ketika kami terkurung," imbuh dia.
Beberapa karya sastra favorit Obama seperti karya agung Lauren Groffs berjudul Matrx, buku Crossroads karya Jonathan Franzen, serta koleksi esai Ann Patchett berjudul These Precious Days. Judul-judul lain adalah kisah perjalanan Amor Towles pada 1950-an berjudul The Lincoln Highway serta novel kejahatan berlatar tahun 60-an, Harlem Shuffle, oleh Colson Whitehead.
Pada Kamis (16/12), mantan presiden itu menambahkan daftar film ke daftar tontonan tahunannya. Film dokumenter Questlove yang diakui di seluruh dunia berjudul Summer of Soul menjadi salah satu tontonan favoritnya. Kemudian West Side Story terbaru dari Steven Spielberg dan film The Tragedy of Macbeth yang dibintangi aktor pemenang Oscar Denzel Washington dan Frances McDormand, menjadi salah satu yang paling direkomendasikan dalam daftarnya.