Boneka Labubu yang merupakan salah satu karakter The Monsters menjadi tren di Indonesia belakangan ini.
Beberapa hari lalu, sebuah toko yang menjual boneka Labubu di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Selatan diserbu pembeli. Bahkan, warga rela antre lama untuk mendapatkan boneka itu. Hingga akhirnya menimbulkan kericuhan. Dalam video yang beredar, mereka yang berburu boneka itu mayoritas orang dewasa dan sempat bersitegang dengan pihak toko karena kehabisan stok.
Apa itu Labubu?
Dikutip dari Lifestyle Asia, Labubu adalah karakter boneka peri yang memiliki ciri khas, seperti telinga runcing, berbulu, gigi tajam, senyum yang nakal, dan perawakan kecil. Labubu merupakan salah satu karakter dari sekelompok makhluk yang disebut The Monsters
Karakter Labubu terinspirasi dari mitologi Nordik. Penciptanya adalah seniman asal Belgia kelahiran Hong Kong, Kasing Lung. Pada 2015, dia menerbitkan buku seri cerita The Monsters.
Lalu, dikutip dari Tatler Asia tahun 2019 Lung menandatangani perjanjian lisensi ekslusif dengan perusahaan mainan asal China, Pop Mart. Kerja sama ini mengubah The Monsters dari karakter buku cerita menjadi mainan koleksi.