Belakangan ini muncul fenomena seseorang melakukan hal berbahaya demi konten media sosial.
Kurnia, 16 tahun, mengaku kerap datang ke Jalan Daan Mogot, Cengkareng, Jakarta Barat menjelang tengah malam untuk merekam bus dari luar kota dengan kamera ponselnya. Usai mengambil gambar yang ia kehendaki, rekaman video itu diunggah di akun Instagram pribadinya. Ia berdiri di sisi jalan, ketika merekam bus yang melintas.
Kadang kala ia melakukan aksi yang bisa mengancam nyawanya, berkejaran dengan bus menggunakan sepeda motornya.
“Tapi, itu kalau ada yang bagus banget dan belum pernah saya lihat,” kata Kurnia kepada reporter Alinea.id, Rabu (16/6).
Tak jarang, ia harus menyalip hingga tepat di depan bus demi mendapat video yang bagus. “Kalau kita (ambil) video, biasanya sopirnya juga tahu, dan enggak akan kencang banget kalau ada kita,” ujarnya.
Aksi nekatnya itu bukan tanpa risiko. Ia mengaku pernah nyaris tertabrak bus yang hendak direkamnya karena ban sepeda motornya pecah, sehingga lajunya jadi tak stabil.