Sosial dan Gaya Hidup

Mengantisipasi menyebarnya wabah polio

Virus polio ditularkan dari orang ke orang, terutama lewat jalur fekal-oral. Bisa pula melalui air atau makanan yang terkontaminasi.

Jumat, 19 Januari 2024 15:00

Pemprov Jawa Timur menetapkan kejadian luar biasa (KLB) menyusul adanya 11 anak di Jawa Timur terpapar virus polio, di antaranya di Kabupaten Pamekasan dan Sampang. Dari hasil surveilans, sembilan anak tak menunjukkan gejala, sedangkan dua anak lainnya sakit.

“Ada sembilan kasus positif tidak terdapat gejala, sehingga tidak disebut sebagai kasus polio,” ucap Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi kepada Alinea.id, Kamis (18/1).

Merujuk situs World Health Organization (WHO), polio (poliomielitis) adalah penyakit disebabkan virus yang sangat menular, sebagian besar menyerang anak-anak di bawah usia lima tahun. Virus polio ditularkan dari orang ke orang, terutama lewat jalur fekal-oral. Bisa pula melalui air atau makanan yang terkontaminasi. Virus ini dapat berkembang biak di usus, lalu menyerang sistem saraf dan menyebabkan kelumpuhan.

Mengutip situs Kemenkes, kebanyakan orang terinfeksi (90%) tak punya gejala atau gejala yang sangat ringan, biasanya tidak dikenali. Pada kondisi lain, gejala awal berupa demam, kelelahan, sakit kepala, muntah, kaku di leher, dan nyeri di tungkai.

Menurut Nadia, selain di Jawa Timur, akan dilaksanakan sub-pekan imunisasi nasional (PIN) polio di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Sub-PIN polio merupakan program imunisasi tambahan yang dilakukan Kemenkes.

Kudus Purnomo Wahidin Reporter
Fandy Hutari Editor

Tag Terkait

Berita Terkait