Sosial dan Gaya Hidup

Olivia Rodrigo dinobatkan jadi Pendatang Baru Terbaik Grammy Awards 2022

Namanya mencuat di panggung hiburan Amerika Serikat setelah membintangi serial High School Musical garapan Disney.

Senin, 04 April 2022 09:41

Olivia Rodrigo dinobatkan sebagai penyanyi pendatang baru terbaik dalam ajang Grammy Awards 2022 yang digelar Minggu (3/4). Namanya mencuat di panggung hiburan Amerika Serikat setelah membintangi serial High School Musical garapan Disney. Penyanyi berusia 19 tahun itu, mengalahkan sejumlah pesaing lainnya, yaitu Arooj Aftab, Jimmie Allen, Baby Keem, Finneas, Glass Animals, Japanese Breakfast, The Kid Laori, Ario Parks, dan Saweetie.

"Terima kasih kepada Recording Academy, ini adalah mimpi terbesarku yang terkabul," kata Olivia Rodrigo di panggung saat menerima penghargaan seperti dilansir Associated Press, Senin (4/4).

Dia sebelumnya juga mengeluarkan lagu hit seperti Drivers License, Good 4 U, dan album Sour. Lagu-lagu itu juga mengantarkannya dinominasikan untuk best new artist, album, record, dan song of the year.

Silk Sonic yang dinobatkan sebagai lagu terbaik membuka Grammy tahun ini di Las Vegas. Dalam versi aslinya lagu ini dinyanyikan Bruno Mars, Anderson, dan Paak. Penobatan Silk Sonic sebagai lagu terbaik mengukuhkan posisi Bruno Mars sebagai musikus kelas dunia. Penghargaan lagu terbaik sebelumnya diraih 24K Magic sekitar lima tahun lalu. Paak juga melompat ke luar dari tempat duduk, mengangkat tangan, dan menari mengikuti lagu mereka.

"Saya tidak bisa lebih bangga melakukan ini daripada orang lain selain. Kami akan menyanyikan lagu ini bersama selama sisa hidup kami," ujar Paak.

Nadia Lutfiana Mawarni Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait