Di era banjir informasi di jagat maya, perkara mencari orang hilang bisa jadi sangat sederhana.
Genre film thriller seringkali identik dengan teka-teki yang rumit, aksi menegangkan, dan darah. Namun, hal itu tak berlaku bagi film “Searching” (2018) garapan sutradara muda Aneesh Chaganty. Film ini secara sederhana mengangkat kisah pencarian seorang ayah yang kehilangan putrinya melalui data digital.
Adalah David Kim (John Cho) yang pada mulanya hidup bahagia dengan sang istri, Pamela Nam Kim (Sara Sohn) dan putrinya, Margot (Michelle La). Namun, kebahagiaan itu seketika runtuh ketika sang istri divonis mengidap kanker dan akhirnya meninggal dunia. David Kim pun tenggelam dalam jelaga kesedihan. Sementara sang putri, mencari pelarian di dunia maya.
Tanpa disangka, suatu hari Margot hilang begitu saja bak ditelan bumi. Dengan lekas, David pun menghubungi 911 untuk melaporkan kasus kehilangan ini. Sialnya, setelah 37 jam pencarian, Margot tak kunjung ditemukan.
Alih-alih hanya berharap dari kerja investigasi yang dilakukan petugas polisi, David Kim justru berinisiatif untuk mencarinya sendiri ke tempat yang belum pernah diperiksa: laptop milik putrinya. Di sinilah David mulai melusuri jejak-jejak digital yang ditinggalkan Margot sebelum ia menghilang.
David mendadak menjadi seorang detektif digital. Tak seperti detektif konvensional yang dengan serius memeriksa barang bukti sembari menghisap pipa, David hanya sibuk berkutat di depan layar laptop.