Banyak jembatan penyeberangan orang (JPO) yang rusak dan tak nyaman bagi pejalan kaki.
Di tengah ramainya perbincangan tentang JPO yang dipercantik dan artistik di Jakarta, seperti JPO Gelora Bung Karno, JPO Bundaran Senayan, JPO Polda Metro Jaya, dan JPO Dukuh Atas, nyatanya banyak pula JPO yang rusak. Pada 2015, Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menyebut, ada 301 JPO di wilayah Jakarta.
Menanggapi masalah ini, Kepala Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta, Hari Nugroho mengklaim, pihaknya selalu melakukan pengecekan rutin kondisi JPO di wilayah Jakarta.
“Kami terus menerus melakukan perbaikan fasilitas umum, salah satunya JPO,” ucap Hari saat dihubungi, Rabu (15/12)
“Pemeliharaan secara rutin dilakukan, baik melibatkan Satgas Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta maupun pihak penyedia jasa.”