Media

Facebook Papers: Dokumen bocorkan kemarahan internal dan beda pendapat atas kebijakan FB

Haugen mengulangi tuduhannya terhadap eksekutif Facebook dalam kesaksian di depan Kongres bulan ini.

Kamis, 28 Oktober 2021 14:41

Ribuan dokumen yang bocor menyoroti kekecewaan karyawan atas penyebaran informasi yang salah dan seruan untuk melakukan kekerasan.

Beberapa jam setelah serangan 6 Januari di gedung US Capitol, Mike Schroepfer, kepala bidang teknologi Facebook, memposting di papan pesan internal perusahaan.

"Tetap pertahankan semuanya," tulisnya. Facebook harus mengizinkan diskusi damai tentang kerusuhan tetapi tidak menyerukan kekerasan, tambahnya.

Postingannya disambut balasan pedas dari para karyawan yang menyalahkan perusahaan atas apa yang terjadi.

"Saya berjuang untuk mencocokkan prinsip saya dengan pekerjaan saya di sini," tulis seorang karyawan dalam sebuah komentar. (Nama karyawan itu telah disunting dalam versi yang dilihat oleh NBC News.) “Saya datang ke sini berharap untuk melakukan perubahan dan mengembangkan masyarakat, tetapi yang saya lihat hanyalah atrofi (terhentinya pengembangan) dan lepas tanggung jawab.”

Arpan Rachman Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait