Media

Serial drama jurnalis warga ‘La Gordiloca’ digarap Starz

Kisah pahlawan rakyat zaman modern, penggunaan sosmed oleh Priscilla mendorong batas kebebasan berbicara dan pers hingga ke titik ekstrem.

Jumat, 24 September 2021 14:32

Starz (jaringan televisi kabel dan satelit premium Amerika yang dimiliki oleh Lions Gate Entertainment) sedang mengembangkan La Gordiloca, sebuah serial drama tentang seorang jurnalis warga.

Menceritakan kebangkitan wartawan jalanan Priscilla Villarreal saat ia memanfaatkan kekuatan liputan siaran langsung untuk menyingkap korupsi, kartel, dan pembunuh berantai di kota perbatasan Laredo, Texas.

Proyek ini kerja bareng penulis drama, penulis film/TV, dan pembuat film Hilary Bettis, yang menulis adaptasi, bersama produser Nina Tassler dan Denise Di Novi dari PatMa Productions serta diproduksi CBS Studios. Terinspirasi dari artikel Skip Hollandsworth dan Leif Reigstad tentang Villarreal di majalah bulanan Texas Monthly.

Kisah pahlawan rakyat zaman modern, penggunaan media sosial oleh Priscilla mendorong batas kebebasan berbicara dan pers hingga ke titik ekstrem, mengguncang fondasi komunitas hingga ke intinya. Tetapi di atas segalanya, ini adalah kisah cinta tanpa syarat seorang wanita untuk keluarga dan komunitasnya.

Bettis eksekutif memproduksi serial drama ini dengan Tassler, Di Novi, dan Joan Boorstein untuk PatMa dan Scott Brown dan Megan Creydt untuk Texas Monthly. Daniel Simon adalah eksekutif PatMa yang mengawasi proyek tersebut.

Arpan Rachman Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait