Selama beberapa tahun Mesir dinobatkan sebagai salah satu pemenjara jurnalis top dunia.
Seorang jurnalis Al Jazeera telah ditangkap di bandara Kairo setelah terbang dari Doha untuk mengunjungi keluarganya.
Rabee Al-Shaykh, seorang produser untuk saluran Mubasher Al Jazeera, diamankan ke Badan Keamanan Nasional Mesir dan diinterogasi selama beberapa jam setelah ditangkap pada Minggu (2/8).
Al-Shaykh ditahan atas perintah dari Jaksa Keamanan Negara dan dituduh menyebarkan "berita palsu", setelah sebuah rekaman bocoran beredar di mana ia meminta seorang kolumnis Mesir untuk berbicara tentang krisis Bendungan Renaissance, lapor MEE.
Bendungan Renaissance adalah masalah sensitif di Mesir dan warga telah meminta Presiden Abdel Fattah Al-Sisi untuk mundur karena salah menangani negosiasi, yang telah berlangsung selama sepuluh tahun.
Penangkapan Al-Shaykh sangat memprihatinkan mengingat bahwa sehari sebelum Al Jazeera menayangkan siaran langsung dari Mesir untuk pertama kalinya dalam delapan tahun.