Nasional

Ada ancaman bonus demografi semu di IKN

Untuk mengatasi ancaman bonus demografi semu, dilakukan dengan memenuhi kebutuhan pendidikan bagi masyarakat lokal di sekitar IKN.

Jumat, 22 Desember 2023 19:32

Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Hasto Wardoyo, mengingatkan potensi ancaman bonus demografi semu yang bakal terjadi di Ibu Kota Nusantara atau IKN.

Pernyataan tersebut disampaikan Kepala BKKBN saat menerima audiensi dari Koalisi Kependudukan Indonesia (KKI) Provinsi Kalimantan Timur di Ruang Sekretariat Stunting di kantor BKKBN pusat pada Jumat (22/12).

Untuk mengatasi ancaman bonus demografi semu, dilakukan dengan memenuhi kebutuhan pendidikan bagi masyarakat lokal di sekitar IKN.

"Be careful, begitu IKN benar terjadi, akan ada limpahan usia produktif yang berbondong-bondong datang ke sana. Seolah-olah ini adalah bonus demografi di Kalimantan Timur, padahal yang sebenarnya terjadi adalah bonus demografi semu. Hal ini terjadi karena pekerja banyak berasal dari luar, sedangkan masyarakat lokal tidak memiliki kemampuan untuk bersaing," kata Hasto.

Adanya kebutuhan tenaga kerja yang meningkat di IKN menurut Hasto, hendaknya dipersiapkan sejak dini oleh pemerintah daerah setempat.

Hermansah Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait