Nasional

Alasan Prabowo angkat dua sahabat sebagai penasihat

Sjafrie Sjamsoeddin dan Johannes Suryo Prabowo dinilai punya kapasitas mumpuni untuk membantu Prabowo sebagai Menhan.

Senin, 30 Desember 2019 23:45

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengangkat Letjen (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin dan Letjen (Purn) Johannes Suryo Prabowo sebagai penasihat khusus di Kemenhan. Menurut Staf Khusus Menteri Pertahanan Bidang Komunikasi Publik dan Hubungan Antar-lembaga, Dahnil Anzar Simanjuntak, Prabowo telah mempertimbangkan pengangkatan kedua sahabatnya saat berdinas di TNI, untuk membantunya di pemerintahan.

Dahnil menjelaskan, Sjafrie memiliki kapasitas yang tak perlu diragukan dalam bidang militer. Hal tersebut membuat Sjafrie sangat dibutuhkan untuk memberikan berbagai masukan dan asistensi kerja-kerja Prabowo sebagai Menhan.

"Pak Sjafrie punya latar belakang pengalaman yang panjang sebagai Wamenhan dan Sekjen Kemhan, serta pengalaman-pengalaman lain sebagai mantan perwira TNI," katanya di Jakarta, Senin (30/12).

Adapun Letjen TNI (Purn) Johannes Suryo Prabowo, kata Dahnil, memang aktif menyampaikan masukan dan asistensi kepada Prabowo. Suryo terlibat aktif dalam kerja-kerja pemenangan Pilpres 2019, saat Prabowo mencalonkan diri sebagai presiden.

"Pak Suryo sementara ini masih aktif memberikan masukan-masukan dan asistensi secara personal kepada Pak Prabowo," katanya.

Gema Trisna Yudha Reporter
Gema Trisna Yudha Editor

Tag Terkait

Berita Terkait