Nasional

All England, Jokowi minta jangan diamkan perlakuan tak baik BWF

Menpora minta BWF jangan buang badan dan berlindung pada aturan Inggris.

Jumat, 19 Maret 2021 18:44

Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menginstruksikan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Kementerian Luar Negeri (Kemlu) untuk melakukan langkah cepat dan terbaik atas tim bulu tangkis Indonesia di Inggris. Hal itu disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menyikapi langkah Badminton World Federation (BWF) yang mendepak tim Indonesia dari turnamen All England Open 2021.

“Kemudian sisi yang lain, tentu Pak Presiden juga meminta supaya perlakuan-perlakuan yang tidak baik kepada kita ini jangan didiamkan, harus tetap dipersoalkan, tentu ada jalur-jalurnya,” ujar Menpora dalam keterangan, Jumat (19/3).

Presiden Jokowi, katanya, memonitor langsung perkembangan kejadian yang menimpa tim bulu tangkis Indonesia pada ajang All England yang digelar di Birmingham, Inggris, tersebut.

“Ini dimonitor langsung oleh Bapak Presiden. Tentu kami menyampaikan informasi, juga Ibu Menlu, juga stakeholder lainnya,” kata Menpora Amali.

Hasil test PCR sebelum pertandingan, jelas Menpora, menunjukkan semua pemain bulutangkis Indonesia sehat walafiat. "Sementara tim dari tiga negara lain yang jelas-jelas hasil tesnya positif, malah diberi keistimewaan untuk tes ulang, yang ternyata hasil tes ulangnya negatif,” ungkap Menpora.

Fathor Rasi Reporter
Fathor Rasi Editor

Tag Terkait

Berita Terkait