Sebanyak 17 rumah warga di Kabupaten Mamuju mengalami kerusakan dengan tingkat yang bervariasi.
Cuaca ekstrem dan angin puting beliung merusak belasan rumah warga di Desa Papalang, Kecamatan Papalang, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar).
Sebanyak 17 rumah warga di Kabupaten Mamuju mengalami kerusakan dengan tingkat yang bervariasi. Rinciannya, sebanyak tujuh unit rumah rusak berat, empat unit rusak sedang, dan enam unit rusak ringan.
Fenomena angin puting beliung tersebut terjadi ketika hujan berintensitas tinggi disertai dengan angin kencang merusak pemukiman warga pada Rabu (15/9) sekitar pukul 17.00 WITA. Sebanyak 31 kepala keluarga (KK) atau 119 jiwa terdampak atas fenomena angin puting beliung ini.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mamuju melaporkan, sebanyak tujuh KK memilih mengungsi di keluarga terdekat disebabkan kondisi rumah rusak berat.
"Mereka masih mengungsi di rumah keluarga masing-masing, sambil memperbaiki rumah yang terdampak," ujar Kalaksa BPBD Kabupaten Mamuju, Taslim Sukirno dalam keterangan tertulis, Jumat (17/9).