Nasional

BAKN minta BUMN siapkan roadmap saat ajukan PMN

BAKN mengingatkan bagi setiap Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk menyiapkan roadmap ketika mengajukan PMN.

Jumat, 29 September 2023 13:27

Badan Akuntabilitas Keuangan Negara (BAKN) mengingatkan bagi setiap Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk menyiapkan peta jalan (roadmap) ketika mengajukan Penyertaan Modal Negara (PMN). Tujuannya, agar PMN yang dikucurkan tetap mengalir secara efisien.

Wakil Ketua BAKN Hendrawan Supratikno mengatakan, pemberian PMN kepada BUMN seyogyanya diberikan berdasarkan roadmap dan prospek yang dibuat masing-masing BUMN. Sehingga jumlah dana yang digunakan jelas dan pemanfaatannya. Selain itu dapat menjamin kinerja yang baik bagi BUMN.

"Peta jalan yang jelas (diperlukan bagi BUMN pengusul PMN), sebab kalau PMN dikucurkan tanpa persiapan BUMN untuk melakukan inisiatif strategis, untuk meningkatkan kinerja, tentu PMN ini menjadi tidak berguna sebenarnya, hanya menyambung kehidupan yang sulit sebenarnya," katanya dalam keterangan, Jumat (29/9).

Ia menyampaikan, pemberian PMN harus dinilai cukup dengan jaminan kinerja BUMN berjalan baik. Tidak hanya itu, setiap BUMN bisa bekerja secara kompetitif.

"Kalau butuhnya (PMN) besar, jangan di-icrit-icrit (dikasih sedikit-sedikit), percuma, mari kita berikan penyertaan modal negara yang memadai, mencukupi, tetapi dengan jaminan nanti kinerjanya membaik,” ujar politisi PDI-Perjuangan ini. 

Immanuel Christian Reporter
Satriani Ari Wulan Editor

Tag Terkait

Berita Terkait