Nasional

BJ Habibie meninggal pukul 18.03 WIB

Presiden ketiga Republik Indonesia, Bacharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia pada Rabu (11/9) pukul 18.03 WIB.

Rabu, 11 September 2019 18:40

Presiden ketiga Republik Indonesia, Bacharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia pada Rabu (11/9) pukul 18.03 WIB.

Kabar duka itu disampaikan oleh putra bungsu Habibie, Thareq Kemal Habibie. BJ Habibie wafat saat tengah dirawat di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta Pusat.

Seluruh keluarga dekat saat ini sudah mendampingi Burhanuddin Jusuf Habibie termasuk kedua anak dan cucu-cucunya, ujar mantan Ketua DPR Akbar Tanjung yang mengunjungi Presiden RI ketiga itu.

"Saya bisa melihat dari kaca beliau didampingi oleh keluarga dekat dan cucu-cucu juga. Kelihatan para dokter bekerja dengan baik dan seluruh keluarga mendampingi," ungkap Akbar kepada wartawan di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Rabu (11/9).

Menurut Akbar, dia sempat bertemu dengan kedua putra Habibie, yaitu Ilham Akbar Habibie dan Thareq Kemal Habibie serta cucu-cucu Habibie.

Sukirno Reporter
Sukirno Editor

Tag Terkait

Berita Terkait