Nasional

BPKP fokus awasi tujuh sektor strategis

Terdapat tujuh pembangunan strategis di tahun ini yang jadi fokus pengawasan BPKP.

Kamis, 02 Februari 2023 15:18

Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) berfokus ada tujuh sektor strategis sebagai bagian dari Agenda Prioritas Pengawasan (APP) dan Agenda Prioritas Pengawasan Daerah (APPD) tahun 2023.

Kepala BPKP Muhammad Yusuf Ateh mengatakan, penetapan ini sebagai bentuk pelaksanaan tugas auditor intern pemerintah yang profesional dan responsif dalam mengawal keutuhan negara.

“APP tahun 2023 berfokus kepada 7 sektor strategis pembangunan yang dijabarkan dalam 26 tema dan 105 topik pengelolaan keuangan dan pembangunan nasional,” kata Ateh dalam keterangan, Kamis (2/2).

Menurut Ateh, tujuh sektor strategis itu, seperti pembangunan SDM; pembangunan infrastruktur dan konektivitas; akuntabilitas keuangan negara, daerah, dan desa; pembangunan ekonomi; ketahanan pangan; ketahanan energi; dan penguatan penyelenggaraan pemerintah yang baik dan bersih.

“Untuk APPD difokuskan kepada 5 sektor strategis pembangunan dan mencakup 64 tema pengawasan dalam pengelolaan keuangan dan pembangunan daerah,” ucapnya.

Immanuel Christian Reporter
Ayu mumpuni Editor

Tag Terkait

Berita Terkait