Buku panduan protap penanganan Covid-19 itu untuk membantu pemerintah tangani Covid-19.
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) akan memberi buku panduan prosedur tetap (protap) penanganan Covid-19 kepada Menteri Kesehatan (Mekes), Terawan Agus Putranto.
Menurut Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad, buku panduan tersebut didapatkan DPR langsung dari otoritas kesehatan China.
Buku tersebut berisi detail tentang pencegahan, pemantauan, diagnosa dan manajemen pengelolaan penyakit corona.
"Selain itu di dalam buku ini juga terdapat informasi bahan farmasi serta bahan herbal untuk pengobatan penderita yg tertular virus corona," kata Dasco via keterangan resminya, Jumat (13/3).
Bahan farmasi untuk obat tersebut, kata politisi Gerindra ini, juga terdapat pada kandungan beberapa obat yang beredar di Indonesia. Selain itu, bahan herbal yang diterangkan dalam buku tersebut juga tersedia di Tanah Air.