Nasional

Kejagung periksa 2 saksi dari Jiwasraya dan 7 pihak swasta

Mantan Kepala Divisi Investasi Jiwasraya dan bagian Pengembangan Dana Jiwasraya diperiksa hari ini.

Rabu, 22 Januari 2020 13:47
kejagung periksa 2 saksi dari jiwasraya dan 7 pihak swasta

Penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) melanjutkan pemanggilan saksi dalam kasus korupsi PT Jiwasraya (Persero). Hari ini sembilan saksi dari pihak swasta dan internal Jiwasraya menjalani pemeriksaan sejak pukul 09.00 WIB.

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Hari Setiyono menyebut, dua orang yang diperiksa hari ini berasal internal Jiwasraya. Keduanya dinilai mengetahui investasi dan pengembangan dana perusahaan asuransi pelat merah itu.

“Dua orang atas nama Lusiana sebagai mantan Bagian Pengembangan Dana Jiwasraya dan Dony S Karyadi sebagai Kepala Divisi Investasi Jiwasraya pada 2009,” ujar Hari saat dikonfirmasi, Rabu (22/1).

Sementara tujuh orang lainnya berasal dari swasta, yakni Direktur PT Maxima Integra Joko Hartono, Direktur Utama PT Ciptadana Securities Ferry Budiman, dan Direktur Milenium Capital Managemen Fahyudi Djaniatmadja.

Kemudian Direktur Utama PT Jasa Capital Managemen Rudolfus Pribadi Agung Sujagad, Direktur PT GAP Asset Management Muhammad Karim, Direktur PT GAP Asset Management Soehartanto, dan Koordinator Marketing PT OSO Manajemen Investasi Ita Puspo.

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Reporter
Hermansah
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait