Nasional

"Escobar", operasi Polri usut jaringan narkoba Fredy Pratama

Nama operasi tersebut merujuk nama gembong narkoba Kolombia, Pablo Escobar.

Selasa, 12 September 2023 19:51

Bareskrim Polri menggunakan sandi "Escobar" dalam membongkar jaringan bandar narkoba kelas kakap, Fredy Pratama. Pelaku didteksi berada di Thailand.

"Ya, ini nama operasinya sandi 'Escobar', sandi operasi Escobar. Bukan dia [bernama] Escobar. Dia [namanya] biasa saja," kata Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri, Brigjen Mukti Juharsa, di Lapangan Bhayangkara Polri, Jakarta, pada Selasa (12/9).

Operasi menggunakan nama Escobar merujuk nama gembong narkoba Kolombia, Pablo Escobar. Pada puncak kariernya, ia diperkirakan menyuplai 80% dari total kokain yang diselundupkan ke Amerika Serikat (AS) hingga mengantongi pendapatan US$21,9 miliar setahun.

Escobar kerap dijuluki "Raja Kokain" karena termasuk kriminal terkaya dalam sejarah. Kekayaan bersihnya diperkirakan US$30 miliar pada awal 1990-an.

Escobar meninggal dunia karena ditembak dan dibunuh Polisi Nasional Kolombia di kampung halamannya. Sekitar sehari setelah ulang tahun ke-44.

Immanuel Christian Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait