Nasional

FPI dan PA 212 unjuk rasa, inilah rekayasa lalu lintas di Monas

Sejak Senin (12/10) pukul 22.00, Dishub DKI telah melakukan penutupan sejumlah ruas jalan di sekitaran Monas.

Selasa, 13 Oktober 2020 07:11

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan sejumlah rekayasa lalu lintas di sejumlah ruas jalan di Jakarta pada Selasa (13/10) hari ini. Hal itu dilakukan lantaran ada aksi unjuk rasa di seputar kawasan istana.

Kepala Dishub Provinsi DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, sejak Senin (12/10) pukul 22.00, pihaknya telah melakukan penutupan sejumlah ruas jalan di sekitaran Monas.

"Agar menjadi perhatian bagi masyarakat yang beraktivitas. Sejak semalam (12/10) kami telah menutup sejumlah ruas jalan, yaitu Jalan Medan Merdeka Barat, Jalan Museum, Jalan Medan Merdeka Utara, Jalan Majapahit, Jalan Veteran, serta akan dilakukan penutupan secara situasional pada Jalan Medan Merdeka Selatan dan Jalan Budi Kemuliaan. Untuk itu, kami juga telah menyiapkan pengalihan arus lalu lintas," kata Syafrin di Jakarta, Selasa (13/10).

Adapun pengalihan arus lalu lintas secara lebih rinci sebagai berikut:

- Lalu lintas dari arah Utara/Kota dialihkan di Simpang Harmoni-Jalan Juanda-Jalan Pos-Jalan Gunung Sahari dan seterusnya.

Ardiansyah Fadli Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait