Nasional

Hadir rekontruksi, Komnas HAM bawa bukti hasil penyelidikan

Komnas HAM akan hadir di rekontruksi kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua.

Selasa, 30 Agustus 2022 08:28

Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) akan mendatangi lokasi rekonstruksi kasus pembunuhan Brigadir Yosua atau Brigadir J. Rekonstruksi dijadwalkan digelar hari ini (30/8).

Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam mengatakan, pihaknya telah melakukan persiapan jelang rekonstruksi. Salah satunya dengan menyiapkan bahan-bahan penting, seperti bukti, keterangan, atau temuan yang telah didapatkan Komnas HAM dari proses pemantauan dan penyelidikan sebelumnya.

"Dalam konteks rekonstruksi ini, memang kami sudah mengkonsolidasi keterangan-keterangan yang penting, bukti-bukti, dan mengkonsolidasi temuan-temuan yang penting bahkan temuan-temuan terbaru," kata Anam kepada wartawan di Kantor Komnas HAM, dikutip Selasa (30/8).

Anam menyebut, pihaknya menghormati tim khusus (timsus) Polri yang mengundang Komnas HAM untuk turut hadir dalam rekonstruksi. Dikatakannya, hal tersebut merupakan komitmen Komnas HAM bersama timsus yang bekerja secara transparan dan akuntabel.

"Karena timsus mengatakan pada saya bahwa ini bagian dari akuntabilitas dan transparansi, makanya kami bersedia untuk datang," ujarnya.

Gempita Surya Reporter
Ayu mumpuni Editor

Tag Terkait

Berita Terkait