Pemerintah melalui sidang isbat secara resmi memutuskan awal puasa 1 ramadan jatuh pada hari Kamis, 17 Mei 2018.
Pemerintah melalui sidang isbat secara resmi memutuskan awal puasa ramadan jatuh pada hari Kamis, 17 Mei 2018.
Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin yang merupakan ketua dewan sidang isbat, mengatakan penetapan awal ramadan setelah menyelesaikan sidang isbat.
Sebelum sidang isbat yang digelar pada Selasa (15/5), sekitar pukul 17.30 WIB, peserta sidang mendengarkan paparan dari tim hisab rukyat Kemenag yang mewakili Planetarium Jakarta. Pengamatan hilal dilakukan dari 95 titik di seluruh Indonesia dan berbagai belahan dunia.
Dilaporkan, posisi hilal pada Selasa petang di seluruh Indonesia masih berada di bawah ufuk berkisar antara minus 1 derajat 36 menit sampai dengan 0 derajat 2 menit.
Kemudian, dari pelaku rukyatul hilal yang tersebar di 95 titik di seluruh Tanah Air. Sampai sidang isbat berlangsung, telah ada 32 laporan rukyatul hilal dan tidak satupun yang melihat hilal.