Identitas korban termutilasi terungkap berkat hasil tes DNA.
Mabes Polri telah menerima hasil tes DNA jenazah satu warga negara Indonesia yang tewas dimutilasi di Malaysia. Dari hasil tes terhadap potongan-potongan tubuh tersebut telah dinyatakan positif bahwa jenazah itu merupakan seorang perempuan berinisial AM.
“Kemarin Polri mendapat kabar bahwa telah keluar hasil tes DNA jenazah perempuan korban pembunuhan di Sungai Buloh, Selangor, Malaysia. Hasilnya itu korban positif yakni Ai Munawaroh,” kata Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Dedi Prasetyo saat dihubungi di Jakarta, Jumat, (1/3).
Dedi mengatakan, pernyataan secara resmi dari Kepolisian Diraja Malaysia (PDRM) baru disampaikan secara lisan kepada Polri. Selanjutnya, PDRM akan segera mengirimkan surat resmi kepada KBRI di Malaysia setelah hasil pemeriksaan tersebut.
Setelah korban selesai teridentifikasi, Dedi menambahkan, pihaknya belum dapat menjelaskan secara rinci terkait proses selanjutnya. Karena itu, pihak kepolisian nantinya akan berkoordinasi dengan KBRI Malaysia.
“Kita tunggu surat resminya. PDRM akan membuat surat resmi, nanti dikirim ke KBRI di sana,” kata Dedi.
Sebelumnya, satu korban mutilasi yang ditemukan di Sungai Buloh, Selangor, Malaysia telah teridentifikasi lebih dulu. Dipastikan, korban tersebut warga negara Indonesia (WNI) atas nama Nuryanto. Kepastian tersebut terungkap setelah Tim Indonesia Automatic Finger Print Identification System (Inafis) Polri mengidentifikasi sejumlah titik pada sidik jari korban.