Kapal MT Kristin yang sedang disewa oleh Pertaina Internasional Shipping itu, sedang membawa muatan sebanyak 5.900 kiloliter Pertalite.
Kapal pengangkut BBM Pertalite yang disewa PT Pertamina Internasional Shipping, dilaporkan terbakar sekitar pukul 14.50 WITA di dekat terminal BBM Ampenan, Kota Mataram, Minggu (26/3).
Menurut Pjs Area Manager Communication dan CSR Pertamina Parta Niaga Regional Jatim Bali Nusra Taufik Kurniawan, kapal MT Kristin yang sedang disewa oleh Pertaina Internasional Shipping itu, sedang membawa muatan sebanyak 5.900 kiloliter Pertalite.
"Yang sedianya melakukan loading di terminal BBM Ampenan sebesar 2.700 kiloliter dan setelah itu melanjutkan perjalanan untuk loading kembali ke terminal BBM Sanggaran sebanyak 3.200 kiloliter," jelas dia dalam keterangan resminya, Minggu (26/3).
Pertamina Parta Niaga telah melakukan upaya terbaik dengan berkoordinasi dengan semua pihak, termasuk Pelindo, syahbandar, dan semua pihak untuk melakukan pemadaman terkait kapal tersebut dan proses evakuasi terhadap awak kapal yang berjumlah 17 kru. Di mana, 14 di antaranya sudah ditemukan dan tiga kru masih dalam proses pencarian.
Terkait suplai BBM, khususnya Pertalite, dia memastikan stok di terminal BBM Ampenan dalam keadaaan aman.