Nasional

Kejar kekebalan komunal, PII kembali gelar vaksinasi

Menurut Wagub DKI, per 13 Agustus 2021 sudah mencapai 8,86 juta warga Jakarta mendapatkan vaksin dosis pertama.

Minggu, 15 Agustus 2021 23:34

Persatuan Insinyur Indonesia (PII) kemabli menyelenggarakan vaksinasi Covid-19 di Kantor Pusat PII, Graha Rekayasa Indonesia, Setiabudi, Jakarta Selatan, pada 12-14 Agustus.

PII akan terus membantu pemerintah mengejar target vaksinasi. Wakil Gubernur (Wagub) DKI, Ahmad Riza Patria menyatakan, di Jakarta sudah melebihi target yang diminta Presiden Joko Widodo, yaitu 17 Agustus mencapai 7,5 juta warga sudah dilakukan vaksinasi. 

Kini, kata dia, di ibu kota per 13 Agustus 2021 sudah mencapai 8,86 juta warga mendapatkan vaksin dosis pertama. "DKI Jakarta dalam pelaksanaan vaksin di wilayahnya tidak hanya melayani warga DKI Jakarta, tapi setiap warga negara Indonesia yang mendaftarkan ke sentra vaksinasi di wilayah Jakarta," Riza Patria dalam keterangan tertulisnya, Minggu (15/8). 

Ketua Umum PII, Heru Dewanto, mengatakan, bahwa menanggulangi pandemi Covid-19 adalah tanggung jawab semua pihak. Oleh karena itu, pihaknya ikut membantu pemerintah, dengan menggelar acara vaksinasi kerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta.

"Kami bekerjasama dengan Pemprov DKI, kami menggelar vaksinasi. Sudah disiapkan vaksin untuk seribu orang peserta vaksinasi," ujar Heru Dewanto.

Achmad Rizki Reporter
Achmad Rizki Editor

Tag Terkait

Berita Terkait