Nasional

Anggota Komisi V DPR bersyukur mudik Lebaran 2023 minim kecelakaan

Angka kecelakaan selama arus mudik dan balik Lebaran 2023 sebesar 189 jiwa atau turun 19% dibandingkan tahun lalu.

Kamis, 04 Mei 2023 08:32

Anggota Komisi V DPR, Hamka Baco Kady, menilai, penanganan arus mudik dan balik Lebaran 2023 dilakukan secara baik. Sebab, tidak terjadi kemacetan signifikan dan minim kecelakaan lalu lintas.

"Tak bisa dipungkiri memang adanya hambatan di sana-sini. Antrean kendaraan, baik di pintu tol maupun yang hendak naik di kapal laut, juga tak bisa dihindari. Tapi, kecelakaan minim terjadi sehingga pemerintah harus diberi apresiasi," tuturnya dalam keterangannya, Rabu (3/5).

Menurutnya, baiknya penanganan arus mudik dan balik Lebaran tidak lepas dari kesuksesan melakukan rekayasa lalu lintas guna mengantisipasi terjadinya kemacetan parah di berbagai ruas jalan tol dan arteri.

"Apresiasi khususnya kepada Kementerian Perhubungan (Kemenhub), PUPR, kepolisian, dan pihak-pihak yang terlibat menyukseskan mudik tahun ini. Alhamdulillah, lancar dan minim hambatan," ucapnya.

Selain itu, sambungnya, ditopang infrastruktur yang memadai sehingga banyak opsi bagi masyarakat untuk sampai ke kampung halaman.

Fatah Hidayat Sidiq Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait