Nasional

KPK tangkap Direksi BUMN Pupuk Indonesia

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Direksi BUMN PT Pupuk Indonesia (Persero).

Kamis, 28 Maret 2019 07:32

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) terhadap Direksi BUMN PT Pupuk Indonesia (Persero).

Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan mengatakan tim yang ditugaskan telah melakukan OTT di Jakarta pada Rabu (27/3). Tim KPK bergerak atas informasi dari masyarakat tentang adanya penyerahan uang melalui pihak perantara.

"KPK melakukan kegiatan tangkap tangan dari sore hingga malam tadi," ujarnya melalui pesan singkat kepada Alinea.id, Kamis (28/3).

Dari OTT tersebut, sambungnya, KPK mengamankan tujuh orang. Ketujuh orang tersebut dari unsur Direksi holding Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Pupuk Indonesia, pihak swasta, dan pengemudi.

Menurut dia, tim KPK juga mengamankan barang bukti berupa sejumlah uang dalam pecahan rupiah dan dolar Amerika Serikat. 

Rakhmad Hidayatulloh Permana Reporter
Sukirno Editor

Tag Terkait

Berita Terkait