Nasional

KPK temukan bukti baru kasus korupsi PUPR Banjarnegara

KPK geledah Kantor Bupati Banjarnegara dan sebuah rumah di wilayah Krandengan.

Rabu, 11 Agustus 2021 14:15

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan sejumlah barang bukti baru kasus dugaan korupsi di Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Banjarnegara. Pelaksana Tugas (Plt) Juru Bicara KPK Ali Fikri mengatakan, bukti baru tersebut didapat dari penggeledahan tiga lokasi pada 10 Agustus 2021.

Tiga lokasi penggeledahan tersebut adalah Kantor Bupati Banjarnegara, Rumah Dinas Bupati Banjarnegara, dan sebuah rumah di wilayah Krandengan. "Pada tiga lokasi tersebut, tim penyidik menemukan dan mengamankan berbagai barang bukti di antaranya berbagai dokumen yang diduga terkait dengan perkara," kata Ali melalui keterangan tertulis, Rabu (11/8).

Ali mengatakan, penyidik mendapati sejumlah dokumen terkait yang akan menjadi alat bukti tambahan. Penyitaan pun dilakukan untuk menjadi salah satu bagian pemberkasan perkara penyidikan. “Penyitaan nantinya akan dilakukan terhadap berbagai barang bukti tersebut untuk menjadi salah satu bagian dalam pemberkasan perkara penyidikan ini,” ujarnya.

Sebelumnya, KPK mengkonfirmasi melakukan penyidikan dalam kasus dugaan korupsi di Dinas PUPR Banjarnegara tahun anggaran 2017-2018. KPK juga membeberkan adanya gratifikasi dan telah menetapkan tersangka yang akan dipublikasikan saat penangkapan atau penahanan.

Ayu mumpuni Reporter
Fathor Rasi Editor

Tag Terkait

Berita Terkait