Nasional

Larangan mudik, Polda Metro: 4.276 personel dikerahkan

Ribuan personel gabungan dikerahkan dalam Operasi Ketupat Jaya 2021.

Selasa, 04 Mei 2021 16:39

Ribuan personel gabungan dikerahkan dalam Operasi Ketupat Jaya 2021, digelar pada 6 hingga 17 Mei 2021 guna menyekat arus para pemudik. Personel yang tergabung dalam operasi itu adalah unsur Polri, TNI, pemerintah daerah, dinas perhubungan, Satpol PP, dinas kesehatan, dan pemadam kebakaran.

"Personel ada 4.276 personel yang dikerahkan," kata Kepala Biro Operasi Polda Metro Jaya, Kombes Marsudianto di Polda Metro Jaya, Selasa (4 /5).

Ribuan personel gabungan itu, kata Marsudianto, akan ditugaskan di 14 titik penyekatan dan 17 titik check point. Di belasan lokasi itu, terdapat 77 pos pengamanan. Para personel tersebut juga akan ditugaskan di lokasi yang biasa terdapat kerumunan masyarakat.

"Terutama untuk kegiatan-kegiatan yang ada di lokasi rekreasi dan di mal-mal, pasar, pusat perekonomian, itu akan kami lakukan kegiatan pengamanan," ujarnya.

Untuk diketahui, pemerintah resmi melarang warga mudik Lebaran 2021 demi mengurangi penularan Covid-19. Pasalnya, setiap libur panjang memicu mobilitas masyarakat sehingga memicu lonjakan kasus Covid-19.

Ayu mumpuni Reporter
Fathor Rasi Editor

Tag Terkait

Berita Terkait