Nasional

Lelang pabrik hingga mobil mewah, dana lelang sentuh Rp13,5 triliun Juni ini

Barang lelang yang paling mahal hingga pada tahun ini yang berhasil dilego oleh DJKN adalah gedung pabrik di Pekalongan,

Jumat, 18 Juni 2021 18:29

Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) berhasil mengumpulkan dana lelang sebesar Rp13,5 triliun hingga 17 Juni 2021. Realisasi itu setara dengan 46,55% dari target penerimaan lelang 2021 sebesar Rp29 triliun.

Dana hasil lelang tersebut juga mengalami pertumbuhan sebesar 23,73% dari realisasi periode yang sama 2020. Saat itu, hasil lelang yang berhasil dihimpun DJKN adalah sebesar Rp10,91 triliun.

Direktur Lelang DJKN Kementerian Keuangan Joko Prihanto mengatakan, barang tersebut berasal dari seluruh Indonesia dan dilelang oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) di seluruh Indonesia. 

"Realisasi Juni 2021 agak pamer dari target Rp29 triliun (tahun ini), kita sekarang realisasi sudah Rp 13,5 triliun. Hampir 50%," katanya dalam konferensi video, Jumat (18/6).

Joko pun menuturkan, barang lelang yang paling mahal hingga pada tahun ini yang berhasil dilego oleh DJKN adalah gedung pabrik di Pekalongan, Jawa Tengah, yang nilainya mencapai Rp600 miliar.

Nanda Aria Putra Reporter
Fitra Iskandar Editor

Tag Terkait

Berita Terkait