Total bantuan tahap pertama Kemensos untuk korban banjir Sulsel senilai Rp874.517.200.
Kementerian Sosial mengirimkan bantuan logistik dan personel Taruna Siaga Bencana (Tagana) untuk membantu korban banjir dan longsor di Sulawesi Selatan. Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, tim sudah bergerak menuju lokasi terdampak bencana.
"Ada 450 personel Tagana yang membantu proses evakuasi warga yang terjebak banjir," kata Mensos Agus Gumiwang di Jakarta, Rabu (23/1).
Dia menjelaskan, 450 personel yang dikerahkan terdiri dari 100 personel Tagana Gowa, 200 Tagana Makassar, dan masing-masing 50 personel dari Tagana Maros, Pangkep, dan Barru. Kemensos juga menurunkan dua perahu karet di Gowa dan satu di Makassar.
Agus mengatakan, pihaknya juga telah mengirim bantuan tahap pertama ke Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Selatan. Bantuan yang dikirim berupa 1.400 paket makanan dan lauk pauk, 15 ribu bungkus mie instan, 1 unit tenda serbaguna keluarga, 300 lembar tenda gulung, 50 unit velbed atau tempat tidur lipat, dan 100 lembar kasur.
Selain itu, Kemensos juga mengirimkan 600 paket peralatan keluarga, 250 paket peralatan dapur keluarga, 200 lembar selimut, dan 100 paket sandang. Agus menyebut, total bantuan tahap pertama ini senilai Rp874.517.200.