Nasional

Masjid Istiqlal pastikan tidak ada takbiran dan salat Id

Salat Idulfitri ditiadakan karena penyebaran wabah Covid-19 masih masif di Jakarta.

Selasa, 19 Mei 2020 15:35

Masjid Istiqlal memutuskan tidak menyelenggarakan salat Idulfitri dan takbiran secara berjamaah. Keputusan tersebut, karena situasi saat ini masih pandemi Covid-19.

"Kami tidak ada takbiran dan salat Id tahun ini," kata Kepala Protokol Humas Masjid Istiqlal, Abu Hurairah saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (19/5).

Menurut dia, pengelola masjid terbesar di Asia Tenggara itu memang meniadakan banyak kegiatan selama bulan Ramadan seiring berlangsungnya pandemi. Seperti, shalat Tarawih, buka bersama, iktikaf, dan ceramah keagamaan. Kegiatan yang ditiadakan itu termasuk takbiran dan salat Id.

Biasanya, pada masa normal, lingkungan sekitar Istiqlal selalu dipenuhi masyarakat saat bulan suci Ramadan. Terdapat, banyak kegiatan untuk menyemarakkan bulan puasa di masjid tersebut.

Setiap Ramadan, selalu nampak suasana semarak Istiqlal yang dipenuhi masyarakat menjalankan berbagai ibadah saat Ramadan yang disebut memiliki banyak keutamaan dibanding hari biasa.

Achmad Rizki Reporter
Achmad Rizki Editor

Tag Terkait

Berita Terkait