Nasional

Aklamasi, Mohamad Taufik terpilih Ketua Umum KAHMI JAYA 2021-2026

Pembangunan Gedung KAHMI JAYA di Jakarta, kata dia, Insyaallah akan terwujud,

Minggu, 24 Oktober 2021 10:57

Wakil Ketua DPRD DKI, Mohamad Taufik, kembali terpilih sebagai Ketua Umum Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MW KAHMI) JAYA periode 2021-2026.

Taufik terpilih secara aklamasi setelah Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-10 KAHMI JAYA yang digelar di Chevilly Resort & Camp, Bogor, Jawa Barat (Jabar), selama dua hari mulai 23-24 Oktober 2021.

Muswail diikuti sekitar 100 orang alumni HMI se-Jabodetabek dan pemilik suara. Di antaranya, Majelis Daerah (MD) Jakarta Utara, MD Jakarta Pusat, MD Jakarta Selatan, MD, Jakarta Barat, MD Kepulauan Seribu, MD Jakarta Timur, MD Kabupetan Tangerang Selatan, dan MD Kota Depok.

"Iya, sudah sah Bang Taufik sebagai Ketua Umum KAHMI JAYA periode 2012-2026. Bang Taufik terpilih secara aklamasi," beber M. Syaiful Jihad, di Bogor, Jabar, Sabtu (23/10) malam. 

Ketua Umum Terpilih, Mohamad Taufik menyampaikan, terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh semua alumni HMI di Jakarta, untuk kembali memimpin KAHMI JAYA. "Kita akan selesaikan program yang belum selesai. Yakni, pembangunan Gedung KAHMI JAYA di Jakarta. Insyaallah ini akan terwujud," kata Taufik.

Achmad Rizki Reporter
Achmad Rizki Editor

Tag Terkait

Berita Terkait