Nasional

Negara susun skenario evakuasi WNI dari episentrum Covid-19

Pulau Galang, Batam, Kepri, akan jadi lokasi observasi.

Kamis, 05 Maret 2020 09:15

Pemerintah siapkan skenario observasi warga negara Indonesia (WNI) dari negara dengan tingkat penyebaran coronavirus (Covid-19) tinggi. Mereka rencananya dibawa ke Pulau Galang, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri). 

"Manakala nanti, beberapa negara melakukan lockdown (isolasi), maka kita harus menjemput. Kita harus carikan tempat untuk menampung mereka," kata Juru bicara Pemerintah untuk Covid-19, Achmad Yurianto, di Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Rabu (4/3).

Skenario tersebut disiapkan, lantaran WNI di negara penyebaran Covid-19 terbilang besar. Sehingga, mesti diantisipasi sejak dini.

"Seandainya negara tersebut sudah mengatakan tidak bisa tangani, maka mau enggak mau, kita harus mengambil. Mau tidak mau," tutur Sekretaris Ditjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes itu.

Sejauh ini, pemerintah mengarantina ratusan WNI dari episentrum coronavirus di dua titik. Natuna, Kepri dan Pulau Sebaru, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.

Achmad Al Fiqri Reporter
Fatah Hidayat Sidiq Editor

Tag Terkait

Berita Terkait