Pengembangan bawang putih nasional akan terus dikembangkan untuk mendorong substitusi impor dan mengantisipasi terjadinya inflasi.
Kecamatan Pacet, Mojokerto, Jawa Timur (Jatim) merupakan penghasil bawang putih lokal terbaik. Sebab, varietas yang umum ditanam adalah lumbu hijau.
Bawang putih pacet dikenal memiliki kualitas terbaik dengan aroma khas yang sangat pedas. Tentu ini menjadi angin segar terhadap petani, karena bisa mengurangi impor bawang putih setelah lebih dari dua dekade tidak bertanam bawang putih secara luas.
"Komoditas bawang putih menjadi salah satu komoditas hortikultura yang berkontribusi terhadap inflasi nasional, selain cabai dan bawang merah. Kebergantungan, terhadap bawang putih impor akan sangat mengkhawatirkan pada masa datang," kata Direktur Jenderal Hortikultura, Prihasto Setyanto, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (13/9).
Menurut dia, usaha pengembangan bawang putih nasional akan terus dikembangkan untuk mendorong substitusi impor dan mengantisipasi terjadinya inflasi.
Pelan namun pasti, kata dia, sentra bawang putih baik yang telah ada maupun yang baru mulai tumbuh dan berkembang termasuk di Kecamatan Pacet, Mojokerto. Adanya, kebijakan tanam bawang putih telah membakar semangat petani untuk mengembangkan usaha tani.