Nasional

Pasien positif Covid-19 di RSD Wisma Atlet berkurang 53 orang

Secara keseluruhan pasien yang rawat inap berjumlah 1.428 orang, terdiri 779 pria dan 649 wanita.

Minggu, 02 Agustus 2020 13:23

Jumlah pasien Covid-19 yang menjalani rawat inap di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat mengalami tren penurunan. Minggu (2/8), ada sebanyak 1.421 pasien positif Covid-19, berkurang 53 orang dari hari sebelumnya sebanyak 1.474 pasien.

"Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dirawat di RSD Wisma Atlet, hingga Minggu (2/8) pukul 08.00 WIB berjumlah 1.421 pasien, berkurang 53 orang," kata Perwira Penerangan Kogabwilhan I, Kolonel Marinir Aris Mudian, dalam keterangan persnya di Jakarta, Minggu (2/8).

Sementara itu, pasien berstatus suspek saat ini berjumlah tujuh orang, bertambah tiga orang dari hari sebelumnya yakni empat orang. Secara keseluruhan jumlah pasien yang menjalani rawat inap berjumlah 1.428 orang, terdiri atas 779 pria dan 649 wanita. "Pasien rawat inap berkurang 50 orang, semula 1.478 orang menjadi 1.428 orang," kata Aris.

Sementara, pasien yang pulang atau telah dinyatakan sembuh tercatat 6.053 orang, sedangkan yang meninggal dunia tiga orang.

Aris juga melaporkan, perkembangan jumlah pasien di Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang, Kepulauan Riau, yang kini merawat inap sebanyak 268 pasien, terdiri atas 178 pria dan 90 wanita.

Achmad Rizki Reporter
Achmad Rizki Editor

Tag Terkait

Berita Terkait