Nasional

Pemerintah buka 100.000 lowongan CPNS 2018, simak cara daftarnya

Pemerintah membuka 100.000 formasi lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada 2018 melalui sistem baru yang terintegrasi.

Kamis, 12 Juli 2018 06:10

Pemerintah membuka 100.000 formasi lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS) pada 2018 melalui sistem baru yang terintegrasi. 

Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), mengumumkan pada tahun ini pemerintah membuka formasi 100.000 CPNS bagi tenaga pendidik.

Menteri PAN-RB Asmar Abnur, bersama Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana, dan Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian (Sinka) BKN Iwan Hermanto, mengumumkan rencana penerimaan itu di sela-sela Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepegawaian BKN Tahun 2018 di ICE BSD, Tangerang, Rabu (11/7).

Asmar Abnur menuturkan pemerintah membuka penerimaan CPNS pada tahun ini untuk 100.000 tenaga pendidik. Pemerintah juga akan membuka CPNS untuk tenaga kesehatan, formasi teknis, dan diaspora.

"Terkait rekrutmen pegawai, sudah dibuka tahun lalu untuk kementerian dan lembaga setelah moratorium 4 tahun. Ini sukses, dengan sistem baru, rekrutmen CPNS terjadi perubahan," kata Menteri PAN-RB dilansir dari laman resmi Twitter BKN yang terverifikasi @BKNgoid pada Rabu (11/7).

Sukirno Reporter
Sukirno Editor

Tag Terkait

Berita Terkait