Aksi mahasiswa dan pelajar beberapa terakhir dinilai sudah cukup. Kini giliran Pemerintah dan DPR menjawab aspirasi masyarakat.
Aksi turun ke jalan mahasiswa dan pelajar pekan ini mendapat dukungan dari Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD. Meski begitu, Mahfud meminta agar aksi demonstrasi yang ditujukan ke DPR dihentikan untuk kembali fokus pada jawaban pemerintah.
Bagi Mahfud aksi mahasiswa dan pelajar beberapa hari terakhir sudah cukup untuk menyuarakan aspirasi mereka. Sekarang waktunya colling down.
"Kalau demo terus kapan dia (DPR dan Pemerintah) jawab," ujar Mahfud di Hotel Luwansa, Jalan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Kamis (26/9).
Mahfud mengatakan, dirinya mendukung aksi demonstrasi yang dilakukan mahasiswa. Sebab, demonstrasi merupakan salah satu hak konstitusional warga untuk menyampaikan aspirasinya.
"Saya mendukung mahasiswa demo, tetapi jangan merusak. Kemudian dari demo itu melihat apa sih aspirasinya. Dari situ Pemerintah dan DPR jadi tahu apa keinginan mahasiswa," jelasnya.