Nasional

M Taufik: Saya minta, Pemprov DKI segera bayarkan insentif tenaga medis dan dokter 

Dinas Kesehatan dan BPKD DKI harus segera mengurus proses pencairan insentif untuk tenaga medis dan dokter.

Selasa, 18 Agustus 2020 16:23

Wakil Ketua DPRD DKI Mohamad Taufik agaknya habis kesabaran terkait belum cairnya insentif tenga medis dan dokter di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD). Dia mendesak, Pemprov DKI segera mencairkan.

Taufik mengungkapkan, Pemprov DKI tidak boleh menahan insentif untuk tenaga medis dan dokter. Menurutnya Dinas Kesehatan dan Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) DKI harus segera mencairkan insentif tersebut. 

"Tidak ada alasan menahan-nahan insentif dokter dan tenaga medis yang menangani Covid-19. Ingat, mereka sudah kerja sejak Maret-Agustus 2020, berikan haknya," tegas Taufik, saat dihubungi Alinea.id di Jakarta, Selasa (18/8)

Taufik menegaskan, pemberian besaran insentif terhadap tenaga medis dan dokter juga harus sesuai dengan Surat Keputusan (SK) Menteri Kesehatan nomor HK.01.07/MENKES/278/2020. 

Kata dia, besaran tenaga medis Covid-19 telah ditetapkan batas maksimalnya, yaitu dokter spesialis Rp15 juta, dokter umum dan gigi Rp10 juta, bidan dan perawat Rp7,5 juta, dan tenaga medis lainnya Rp5 juta.

Ardiansyah Fadli Reporter
Achmad Rizki Editor

Tag Terkait

Berita Terkait