Nasional

Kepala BPIP harapkan pengajar Diklat PIP jadi agen utama pembumian Pancasila

Pembinaan Ideologi Pancasila terus dilakukan secara konsisten dan berkesinambungan dengan inovasi-inovasi kekinian oleh para pengajar.

Rabu, 22 Mei 2024 15:55

Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Yudian Wahyudi berharap, pengajar atau penceramah Pendidikan dan Pelatihan Pembinaan Ideologi Pancasila menjadi agen utama dalam internalisasi dan pembumian nilai-nilai Pancasila.

Menurutnya, internalisasi nilai-nilai Pancasila harus diberikan secara bergotong royong oleh orang yang berkompeten dan menyeluruh kepada seluruh komponen masyarakat.

"Semuanya harus mendapatkan internalisasi Pancasila sebagai dasar negara, falsafah dan pandangan hidup," ujarnya saat menjadi pembicara kunci kegiatan Diklat PIP segmentasi ASN, orsospol dan komponen masyarakat lainnya di Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (21/5).

Dirinya juga mendorong Pembinaan Ideologi Pancasila terus dilakukan secara konsisten dan berkesinambungan dengan inovasi-inovasi kekinian oleh para pengajar atau penceramah yang sudah tersertifikasi. 

"Tujuannya adalah dapat diterima dengan mudah dan menyenangkan apalagi oleh anak-anak muda dan Pancasila tidak hanya dapat diterima secara teori saja, melainkan praktek," tegasnya.

Hermansah Reporter
Hermansah Editor

Tag Terkait

Berita Terkait