Amien Rais akan diperiksa oleh Direktorat Kriminal Umum Polda Metro Jaya terkait kasus kebohongan yang dilakukan Ratna Sarumpaet
Rencana pemeriksaan Amien Rais oleh Direktorat Kriminal Umum Polda Metro Jaya terkait kasus kebohongan yang dilakukan Ratna Sarumpaet, menimbulkan pertanyaan tersendiri dikalangan publik. Lantaran Amien Rais akan dikawal oleh elemen Persaudaraan Alumni 212 yang notabene merupakan kelompok pendukung Prabawo-Sandi.
Sekjen PKB non aktif Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Kadir Karding mengatakan apa yang dilakukan Amien Rais dan PA 212 mencerminkan sikap tidak percaya terhadap kinerja penegak hukum.
"Artinya mereka tidak percaya polisi. Padahal hukum kita ini independen dan polisi sudah sangat profesional, biarkan proses hukum bekerja," paparnya.
Bahkan ia menduga keikutsertaan elemen 212 ke Polda Metro Jaya, merupakan upaya menekan Kepolisian terhindar dari jeratan hukum.
"Beliau sebagai tokoh seharusnya mendorong Kepolisian agar bekerja sesuai aturan dan profesionalitasnya," paparnya.