Nasional

Pengesahan pimpinan komisi dan badan DPRD DKI ditarget pekan depan

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi berharap Senin depan DPRD DKI dapat menggelar rapat paripurna pengesahan pimpinan AKD.

Selasa, 15 Oktober 2019 17:19

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta menargetkan pengesahan pimpinan alat kelengkapan dewan (AKD) dapat dilaksanakan pekan depan.

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi mengatakan, proses pembahasan saat ini tengah dilakukan secara musyawarah. Prasetio berharap target pembahasan itu dapat terlaksana. "Mudah-mudahan Senin bisa paripurna," ujarnya di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Selasa (15/10).

Karena itu, ia meminta seluruh fraksi menyerahkan nama-nama pimpinan AKD untuk komisi dan badan di DPRD DKI, paling lambat pada Kamis (17/10). Nantinya, nama-nama yang diusulkan akan dibahas dalam rapat selanjutnya. 

Politikus PDIP itu mengatakan, meski partainya menguasai mayoritas kursi, namun pembagian pimpinan akan dilakukan secara proporsional.

"Pembagian-pembagiannya sudah terlihat. PDIP berapa, PKS berapa, Gerindra berapa. Kita fleksibel saja. Kita lihat ada partai di atas sepuluh, bawahnya kita sinkronkan juga, dinamis juga," ucapnya.

Eka Setiyaningsih Reporter
Gema Trisna Yudha Editor

Tag Terkait

Berita Terkait