Nasional

Pentingnya irsine bencana gunung api menurut Badan Geologi

Sirine memiliki kecepatan untuk memberikan peringatan dini bencana.

Minggu, 06 Februari 2022 11:24

Pencegahan kebencanaan dan peringatan dini dalam peristiwa bencana menjadi penting diperhatikan untuk menekan dampak yang dihasilkan. Early Warning System (EWS) menjadi kunci agar masyarakat bisa menyelamatkan diri saat terjadi bencana.

Salah satu bencana yang penting untuk adanya peringatan dini  adalah erupsi gunung api. 

Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG), Badan Geologi, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Hanik Humaida menyebut, EWS ini merupakan peringatan paling akhir agar masyarakat terhindar dari bahaya.

"EWS juga dapat diartikan sebagai peringatan paling akhir pada kejadian bahaya erupsi gunung api," kata dia dalam keterangan resminya, Minggu (6/2).

Hanik mencontohkan, Gunung Merapi memiliki EWS berupa sirine, terdiri dari tiga sirine yang bisa di-remote dari kantor BPPTKG dan tiga sirine lain harus dinyalakan secara manual di pos pengamatan Gunung Merapi. Sirine tersebut, dinyalakan hanya ketika dalam kondisi darurat.

Anisatul Umah Reporter
Ayu mumpuni Editor

Tag Terkait

Berita Terkait