Di mana, sebagian besar masyarakat Gowa telah menjadi peternak ayam petelur dan ayam potong.
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan mengungkapkan, sektor peternakan di Kabupaten Gowa memiliki potensi yang besar. Terutama di Kecamatan Manuju. Di mana, sebagian besar masyarakatnya telah menjadi peternak ayam petelur dan ayam potong.
Pernyataan ini disampaikan oleh Bupati Adnan saat mendampingi Pj Gubernur Sulawesi Selatan Bahtiar Baharuddin, dalam kunjungan ke Peternakan Ayam di Desa Moncongloe, Kecamatan Manuju, pada Kamis (19/10).
Bahtiar yang didampingi oleh Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Sulsel Nurlina Saking, perwakilan OJK Regional Sulampua, serta beberapa perwakilan perbankan, mengunjungi Radjawalie Farm milik Daeng Alli.
"Di wilayah ini, sudah ada tiga close house ayam potong yang memasok kebutuhan masyarakat Makassar dan sekitarnya. Selain itu, Kabupaten Gowa juga menjadi penyedia kebutuhan makanan, sayuran, dan bahkan air untuk Makassar, semuanya berasal dari Gowa," ungkap Bupati Adnan.
Sementara itu, Bahtiar menjelaskan kalau kunjungannya ke Kecamatan Manuju ini, untuk melihat langsung peternakan masyarakat. Selain itu, ia ingin belajar dan mengetahui peluang serta kendala yang mungkin dihadapi dalam beternak ayam petelur. Termasuk modal yang dibutuhkan untuk pembuatan kandang.